Dan, gelaran sertijab (serah terima jabatan) kepala sekolah SMA/SMK di lingkungan kantor cabang dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur di wilayah Nganjuk pun akhirnya usai siang tadi, Sabtu 14 Oktober 2023. 22 SMA/SMK Negeri sudah mempunyai kepala sekolah secara definitif sejak mereka dilantik gubernur Jawa Timur 3 Oktober 2023 yang lalu.
Sertijab berlangsung selama 3 hari. Yakni, Rabu, Jumat, dan Sabtu. Hari Kamis, 12 Oktober 2023 tidak ada kegiatan sertijab. Hari tersebut ada kegiatan seputar Hari Ulang Tahun Provinsi Jawa Timur.
Dimulai hari Rabu, 11 Oktober 2023, sertijab dari Kepala Sekolah Harbudi, M.Pd. ke Supriyono, M.Pd. Harbudi, si Pria ramah ini menyampaikan kepada rekan penggantinya sebagai kepala sekolah di SMKN 1 Lengkong bahwa dengan dijadikannya Kecamatan Lengkong bagian dari peta KING (Kawasan Industri Kabupaten Nganjuk), maka Supriyono, M.Pd. sebagai kepala sekolah yang menggantikannya diharapkan mampu menangkap peluang tersebut untuk kebermanfatan warga SMKN 1 Lengkong pada khususnya.
Masih pada hari yang sama, sertijab dilanjutkan di SMAN Kertosono dengan pengisian kepala sekolah yakni Drs. Murtoyo, M.Si. setelah sebelumnya Agus Susilo, M.Pd. yang menjadi Plt. di sekolah paling tua di Kabupaten Nganjuk tersebut selama 6 bulan.
Selesai sertijab di SMAN 1 Kertosono, rombongan dari kantor cabang Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur di wilayah Nganjuk, yang selalu terdiri dari unsur Kacabdin, Kasubag TU, Kasi SMA/SMK serta seorang Pengawas SMA/SMK bergerak ke SMKN Tanjunganom.