Nama lengkapnya Itsna Shofiyani. Perempuan kelahiran 42 tahun yang lalu ini memang seorang Andalan. Tidak hanya handal di dalam pekerjaan yang menjadi tanggungjawabnyanya tapi Beliau juga adalah Andalan Kwarcab Urusan Penegak Putri. Tidak banyak bicara, kiprahnya mendampingi Pramuka Kwarcab Nganjuk dalam urusan membantu masyarakat terdampak akibat bencana alam sudah tidak perlu diragukan lagi. Beliau bersama tim nya lah yang pertama hadir di bencana alam Lombok beberapa waktu yang lalu. Beliau juga hadir membawakan bantuan dari Nganjuk saat terjadi bencana alam dahsyat di Palu, Sulawesi Tengah. Yang terbaru adalah Beliau memimpin langsung bersama Kak Edy Wicaksono (Ketua Bina Muda Kepenegakan) dan timnya menuju Desa Sumber Mujur, Kecamatan Candipuro, Kabupaten Lumajang untuk membantu membangun Hunian Sementara (HUNTARA) dalam rangka kegiatan Bakti Pramuka Peduli Semeru Kwarda Jawa Timur, Berbakti Tanpa Henti.

Selain sibuk mengulurkan bantuan kepada mereka yang terdampak akibat bencana alam, sebagai Penjabat Sekretaris Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Nganjuk dan mendampingi Suami tercinta sebagai Ketua Dharma Wanita Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga, Lulusan Sarjana Arsitektur dan Magister ilmu Lingkungan ini masih menyempatkan diri untuk melanjutkan studi doktoralnya (S-3) di Universitas Brawijaya. Sibuk? Pasti! Tapi, hobi memasak, khususnya memasak untuk keluarga di pagi hari sebelum beraktifitas ataupun malam saat acara makan bersama keluarga, dengan suka cita dan keikhlasan mengabdi pada keluarga tetap dijalankan